BIMTEK PERANGKAT DESA SEMBUNG

  • Jul 26, 2022
  • Admin Desa Sembung

SEMBUNG,Narmada.
Camat Narmada, M. Busyairi,S.Sos,MM membuka acara bimbingan teknis (bimtek) peningkatan kapasitas perangkat desa di kantor Desa Sembung, Kecamatan Narmada, Selasa (26/7).

Narasumber yakni dari Kasi Pemerintahan Camat Narmada Mustafa Kamal Bahri, serta Kabid Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Saeful Abubakar. Bimtek peningkatan kapasitas perangkat desa untuk mengoptimalkan kinerja perangkat desa agar lebih profesional.


 

Camat Narmada M. Busyairi,S.Sos,MM mengingatkan perangkat desa Sembung memahami tugas-tugas dan fungsi aparatur pemerintahan desa sesuai aturan amanat Permendes Nomor 11 tahun 2019 tentang prioritas penggunaan dana desa. Perangkat desa agar professional dan berintegritas membangun desa.

 


 

Bimtek peningkatan kapasitas perangkat desa diikuti Kepala Urusan (Kaur) Kesra, Kaur Umum, Kaur Keuangan, Kaur Pemerintahan, Kepala Seksi (Kasi) Pelayanan, Kasi Kemasyarakatan, dan 10 kepala kewilayahan.